Ketika melakukan olahraga, otomatis tubuh Anda akan mengeluarkan banyak keringat. Oleh karena itu, penggunaan baju yang tepat dan nyaman sangat disarankan. Tips memilih baju olahraga yang tepat tidak boleh diabaikan. Jika Anda menggunakan baju dengan bahan yang tidak tepat, justru akan membuat kegiatan olahraga Anda semakin tidak nyaman dan tidak bisa menyerap keringat.
Penggunaan baju olahraga yang tepat juga akan membuat Anda bebas bergerak. Bahkan pakaian olahraga kini telah menjadi bagian dari fashion, dimana model dan desainnya semakin beragam. Dimana nantinya dapat membuat Anda semakin bersemangat dan percaya diri ketika menggunakannya.
Penting, Ini Dia 5 Tips Memilih Baju Olahraga yang Nyaman dan Tepat
Memilih baju olahraga memang tidak boleh sembarangan agar kita juga nyaman menggunakannya dan tidak semakin kegerahan. Lantas bagaimana tips memilih baju olahraga yang tepat. Simak tipsnya di bawah ini;
1. Sesuaikan dengan Jenis Olahraga
Perlu Anda ketahui bahwa tidak semua baju olahraga cocok digunakan untuk semua gerakan atau jenis olahraga tertentu.
Misalnya untuk olahraga lari, tidak mungkin Anda menggunakan baju yang digunakan untuk olahraga basket atau sepak bola. Baju lari yang digunakan harus nyaman dan bisa membuat Anda bebas bergerak. Biasanya berupa celana dan kaos.
Begitu pula untuk olahraga lainnya semisal yoga, Anda bisa menggunakan baju yang slim fit, tapi tetap nyaman. Selain itu, bagi Anda yang wanita disarankan untuk memakai sport bra agar lebih nyaman dan tidak sakit saat bergerak.
2. Pilih Bahan yang Nyaman dan Tepat
Tips memilih baju olahraga yang lain adalah perhatikan bahan yang digunakan karena bahan baju olahraga cukup beragam. Pastikan bahwa Anda memilih bahan yang yang nyaman dan tepat, seperti rekomendasi di bawah ini;
- Bahan polyester active-dry: untuk olahraga yoga, weightlifting, baju gym dan zumba.
- Bahan dry-fit: untuk kardio, bersepeda, basket, futsal, dan lari.
- Cotton combed: untuk yoga dan golf.
- Neoprene: untuk olahraga air, seperti renang dan diving.
3. Pilih yang Menggunakan Fitur Anti-Mikroba
Apakah Anda pernah mengalami memiliki baju olahraga yang baunya tidak sedap padahal telah mencucinya dengan bersih?. Bisa jadi hal tersebut karena adanya bakteri yang terperangkap di serat-serat pakaian.
Untuk itulah, tips membeli baju olahraga ini penting diperhatikan. Pastikan sebelum membelinya Anda telah memastikan bahwa baju olahraga tersebut terdapat fitur anti-mikroba yang dapat meminimalisir kemungkinan bakteri bersarang di dalamnya.
4. Pilih Warna yang Cerah Ceria
Warna baju olahraga ternyata juga dapat mempengaruhi mood saat berolahraga, lho. Agar tidak kehilangan mood, ada baiknya jika Anda memilih baju dengan warna yang cerah seperti orange, merah atau kuning. Tidak hanya untuk meningkatkan semangat, warna cerah pun bertujuan untuk keselamatan. Jadi, ketika Anda berolahraga pengguna jalan bisa melihat Anda dengan jelas saat berolahraga.
5. Pilih yang Sesuai Ukuran dengan Tubuh
Baju yang nyaman adalah baju yang pas atau ukurannya sesuai dengan tubuh. Tidak longgar dan juga tidak kekecilan. Ukuran pakaian ini juga akan berpengaruh pada gerakan tubuh nantinya. Jika ukurannya sempit, tentu Anda akan sulit bergerak. Sebaliknya, pakaian yang longgar bisa mengganggu pergerakan Anda. Jadi, sebaiknya pilih yang membuat gerakan olahraga Anda nyaman dan tidak terganggu.
Tips memilih baju olahraga mungkin tidak akan mudah bagi sebagian orang. Namun, Anda tidak perlu khawatir karena dengan rekomendasi tips di atas, paling tidak telah punya gambaran baju olahraga seperti apa yang akan dibeli.
Nah, belinya pun kini makin mudah dengan hadirnya Blibli.com yang menjual beragam baju olahraga dari berbagai merk terkenal. Tentunya baju yang dijual nyaman dan berkualitas. Salah satu baju olahraga yang disarankan adalah merek Adidas. Merek ini telah terkenal dengan baju olahraganya yang selalu nyaman, modern, trendi dan harganya masih terjangkau. Dengan membeli di Blibli, Anda tidak perlu repot lagi mencari baju yang sesuai dan tepat. Belinya mudah, cepat dan pastinya terpercaya. So, jangan menunggu lebih lama lagi. Segera pesan baju olahraga idaman Anda di Blibli.