Beranda ยป Operasi Ketupat Candi Berakhir, Satlantas Purworejo Catat Ratusan Pelanggaran Termasuk Knalpot Brong

Operasi Ketupat Candi Berakhir, Satlantas Purworejo Catat Ratusan Pelanggaran Termasuk Knalpot Brong

PURWOREJO, Operasi Ketupat Candi (OKC) yang digelar sejak tanggal 4 hingga 16 April telah berakhir. Selama masa operasi tersebut, Satlantas Polres Purworejo mencatat ratusan pelanggaran dari berbagai jenis. Termasuk menindak 116 pelanggar knalpot brong yang masih saja terjadi.

Kasat Lantas Polres Purworejo AKP Untung Ariyono melalui KBO Iptu Subandi menyampaikan, selama 13 hari OKC digelar di wilayah hukum Kabupaten Purworejo, pihaknya menemukan berbagai pelanggaran. “Selama OKC, kami menindak 116 pelanggar yang didominasi pelanggaran knalpot tidak sesuai spesifikasi atau knalpot brong,” kata Iptu Subandi kepada Purworejo News pada Kamis (18/4).

Selain itu, pihaknya juga memberikan teguran kepada 499 pelanggar yang didominasi pelanggaran tidak memakai helm atau menggunakan helm standar SNI. OKC tersebut, kata Subandi, digelar setiap hari termasuk di Alun-alun Purworejo dan Kutoarjo dan jalan raya.

Berkaitan dengan masih banyaknya pelanggar di jalan raya, pihaknya menghimbau kepada masyarakat pengguna jalan agar tertib berlalu lintas. “Ini penting untuk mengurangi atau menekan angka pelanggaran dan angka kecelakaan lalu lintas di Purworejo,” ujarnya.

Kasat Lantas pun mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah tertib berlalulintas termasuk membawa kelengkapan perjalanan serta memakai helm standar SNI pada pemakai kendaraan roda dua. “Tertib di jalan raya dapat mengurangi risiko kecelakaan yang dapat membahayakan diri sendiri maupun orang lain,” pungkas AKP Untung. (Dia)

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *