Beranda ยป Pendaftaran Tinggal 5 Hari, Jumlah Pelamar PPPK Baru 345 Orang

Pendaftaran Tinggal 5 Hari, Jumlah Pelamar PPPK Baru 345 Orang

PURWOREJO, Sampai hari ke-14, Rabu (4/10) pujul 16.09 WIB, jumlah pelamar Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di lingkungan Pemkab Purworejo baru 345 orang. Terdiri atas untuk jabatan fungsional Guru 128 orang, Tenaga Kesehatan 127 orang dan Tenaga Teknis 90 orang.

Padahal lowongan yang tersedia sebanyak 1.563 formasi, terdiri atas Tenaga Pendidikan 708, Tenaga Kesehatan 775 dan Tenaga Teknis 80.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Purworejo, Fithri Edhy Nugroho kepada Purworejo News Rabu (4/10) menjelaskan, dibanding data kemarin, hari ini ada tambahan 52 pelamar yang masuk.

“Pendaftaran akan ditutup tanggal 9 Oktober. Kelihatannya akan seperti pendaftaran tahun 2021 lalu, pelamarnya tidak mencapai jumlah formasi yang dibutuhkan,” ujar Fithri.

Fithri Edhi Nugroho

Dijelaskan, jumlah pelamar untuk formasi guru yaitu 128 orang, 109 diantaranya telah terverifikasi. Sedang jumlah pelamar Nakes sebanyak 127 orang, terverifikasi baru 51, dan 76 belum. Sementara untuk tenaga teknis, dari 90 pelamar, baru 32 yang terverifikasi.

Dalam penerimaan PPPK kali ini terdapat 1.606 tenaga honorer yang tercatat di sistem BKN dan Menpan RB. Hal itu merupakan amanat Kepmenpan RB No 14/2023.

Seperti diketahui, seleksi administrasi dijadwalkan tanggal 20 September sampai 12 Oktober. Adapun pengumuman hasil seleksi administrasi tanggal 13 – 16 Oktober 2023. (Nas)

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *