Beranda » Imbangi Animo Masyarakat, MTs N 1 Purworejo Bangun 6 Ruang Kelas Baru Senilai Rp 2,8 Miliar

Imbangi Animo Masyarakat, MTs N 1 Purworejo Bangun 6 Ruang Kelas Baru Senilai Rp 2,8 Miliar

PURWOREJO, Untuk mengimbangi animo masyarakat, M. Ts Negeri 1 Purworejo membangun  enam ruang kelas baru (RKB). Acara peletakkan batu pertama dilakukan pada Kamis (6/6) di lokasi yang akan digunakan untuk RKB, yakni sebelah selatan M.Ts N 1 seluas 1.400 m2 di Kelurahan Keseneng Purworejo.

Usai acara, Kepala M. Ts N 1 H. Munawir kepada Purworejo News menjelaskan, dana pembangunan RKB bersumber dari Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) melalui Kanwil Kemenag Jawa Tengah. “Selanjutnya disalurkan oleh Kemenag Kabupaten Purworejo dengan. dana senilai Rp 2, 8 miliar,” ucap Kamad Munawir di ruang kerjanya.

Munawir menambahkan, lokasi RKB yang berada di sebelah selatan M. Ts N 1 tersebut sudah bersertifikat. “Sebenarnya mulai penandatanganan kontrak pembangunan tanggal 22 Mei lalu. Alhamdulillah M. Ts N 1 menjadi satu-satunya madrasah yang mendapatkan dana tersebut,” lanjutnya.

Kamad M.Ts N 1 dan Ka Kan Kemenag (tengah) saat acara peletakkan batu pertama

Pihaknya pun bersyukur, dengan pembangunan gedung tersebut maka kebutuhan dan fasilitas kelas siswa akan dapat terpenuhi. Tidak ada lagi moving class atau perpindahan kelas yang dilakukan karena digunakan untuk kegiatan lain.

Sebelum acara peletakkan batu pertama, siswa M.Ts N 1melakukan mujahadah terlebih dahulu di masjid madrasah. Hal itu untuk menguatkan ikhtiar yang dilakukan agar mendapatkan keberkahan dan kesuksesan. Acara juga dihadiri oleh Kepala Kantor Kemenag H. Aziz Muslim,  forkopincam, perwakilan komite, serta warga sekitar madrasah.

“Kami berharap pembangunan RKB ini dapat selesai tepat waktu yakni 150 hari kerja, bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan pelayanan kepada para siswa, serta semua rombel tercukupi. Selain itu hal penting lainnya yakni dapat menjadi ‘wajah’ madrasah kami sebagai media promosi,” tandas Kamad Munawir.

Ka Kan Kemenag H. Aziz Muslim saat menyampaikan sambutan

Adapun H. Aziz Muslim menyatakan, pihaknya bersyukur M. Ts N 1 mendapatkan dana dari SBSN tahun 2024 untuk RKB. “Ini untuk mengimbangi animo masyakarat yang luar biasa terhadap M. Ts N 1. Sehingga dipandang layak mendapat alokasi tambahan kelas baru agar siswa nyaman belajar dan menambah  performance dengan RKB ini,” ucap Aziz.

Pihaknya pun berharap agar M. Ts N 1 dapat lebih berprestasi serta mengantarkan anak didiknya menjadi siswa yang cerdas dan berkualitas, serta menjadi madrasah yang maju, bermutu, dan mendunia sesuai tagline madrasah.

“M. Ts N 1 ini diharapkan maju dari semua aspeknya, bermutu dari segi kualitas outputnya, serta mendunia, yakni mampu berkibar tidak hanya di level nasional tetapi hingga  internasional. Selain itu pasca lulus dari madrasah dapat melanjutkan ke sekolah yang berkualitas,” pungkas Aziz. (Dia)

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *