PURWOREJO, SD KUB Muhammadiyah Purworejo terus berinovasi dalam mengembangkan potensi peserta didiknya. Sebanyak 16 murid dari ekstrakurikuler Broadcasting kembali tampil membanggakan di acara Ceria Anak Jogja TV, Sabtu (26/4/2025). Tak hanya piawai melakukan story telling, berpuisi, dan berakting, kini SD KUB juga tengah menyiapkan studio mini untuk mendukung pelatihan podcast, membuka jalan baru anak-anak menjadi bintang di masa depan.
Didampingi tiga guru pendamping dan sejumlah orang tua, murid-murid berangkat dari Purworejo menuju studio Jogja TV. Di sana, mereka menunjukkan berbagai kemampuan, mulai dari story telling, drama, membaca puisi, hingga menari.
Salah satu penampilan utama kali ini adalah story telling tentang dunia broadcasting radio.
Pembimbing ekskul Broadcasting, yang juga dosen Universitas Muhammadiyah Purworejo (UMPwr), Zuly Qurniawati, menjelaskan, melalui storytelling ini, anak-anak dikenalkan secara detail dengan dunia penyiaran radio dan televisi.
“Mereka belajar membedakan antara siaran televisi yang mengandalkan visual dan audio, dengan siaran radio yang hanya mengandalkan suara,” ungkap Zuly.

Kegiatan ini menjadi bagian dari rencana outing berikutnya, saat anak-anak tampil di Surya FM Purworejo untuk pengalaman siaran langsung di radio.
Zuly mengungkapkan rasa bangganya atas perkembangan para siswa selama hampir dua tahun mengajar di klub Broadcasting ini.
“Ada salah satu anak yang saat bergabung sangat pemalu dan pendiam, kini sangat percaya diri tampil di depan umum,” ujarnya. Ia juga menilai, seluruh siswa mengalami perkembangan pesat dalam keterampilan berbicara dan mengekspresikan diri.
Dengan persiapan latihan yang singkat, murid-murid mampu memberikan penampilan terbaik mereka. Meskipun tidak sempurna, Zuly mengapresiasi semangat belajar dan kecepatan mereka dalam menghafal naskah. Ia berharap para peserta nantinya dapat menjadi public speaker andal yang diterima masyarakat dan membawa manfaat di masa depan.
Pada kesempatan yang sama, guru kelas sekaligus pembimbing ekskul Broadcasting SD KUB Muhammadiyah Purworejo, Khoiriyah, mengungkapkan komitmen sekolah untuk terus mengembangkan program ini.
“Saat ini sedang dipersiapkan studio mini di sekolah sebagai tempat berlatih, sekaligus mendukung rencana pelatihan podcast siswa,” jelas Khoir. Menurutnya, SD KUB akan terus berinovasi untuk mengembangkan bakat siswa melalui berbagai program kreatif. (Ita)