PURWOREJO, Tiga siswa SMK Negeri 1 Purworejo akan mewakili Kabupaten Purworejo dan Provinsi Jawa Tengah dalam LKS Nasional SMK XXVI tahun 2018 di Kabupaten Lombok, Nusa Tenggara Barat, Minggu (6/5) hingga Sabtu (12/5) mendatang. Didampingi orang tuanya, ketiganya dilepas keberangkatannya usai upacara Hardiknas di halaman sekolah setempat, Rabu (2/5).
Ketiga siswa itu, Harsito kelas XII Teknik Furnitur (mata lomba Cabinet Making), Slamet Sarwo Edi kelas XII Teknik Pemesinan (mata lomba Prototype Modelling), dan Wahyu Nurwidianto kelas XII Instalasi Tenaga Listrik (mata lomba Commercial Wirring).
Mereka mewakili Kabupaten Purworejo dan Provinsi Jawa Tengah setelah menjadi juara I di tingkat kabupaten pada bulan Agustus 2017 dan tingkat provinsi pada bulan oktober 2017 di Eks Karesidenan Pati.
Kepala SMK Negeri 1 Purworejo, Budiyono, S.Pd, M.Pd mengaku bangga dengan prestasi anak didiknya. Dirinya berharap para siswa yang maju LKS Nasional mampu meraih prestasi terbaik dan mempertahankan tradisi SMK Negeri I Purworejo sebagai juara nasional.
“Kami minta doa dan dukungannya agar siswa kami bisa memberikan yang terbaik untuk sekolah, daerah dan provinsi Jawa Tengah, “kata Budiyono. (W5)