PURWOREJO, Pemusnahan ribuan botol minuman keras dan minuman beralkohol menandai peringatan HUT Satpol PP di halaman kantor Satpol PP dan Damkar Kabupaten Purworejo, Jumat (5/3). Selain pemusnahan miras juga dilakukan penyerahan santunan kepada sejumlah siswa SD Negeri Brengkelan, MTS Negeri 1 Purworejo dan SD Islam.
Hadir dalam acara ini Bupati Purworejo RH Agus Bastian, SE, MM, Kepala Satpol PP dan Damkar Budi Wibowo, S.Sos, M.Si, Kabag Humas dan Protokol Rita Purnama, SSTP, MM dan pejabat terkait lainya.
Bupati dalam sambutannya mengapresiasi kinerja positif Satpol PP dan Damkar Kabupaten Purworejo selama ini.

“Tentunya saya juga berpesan kepada anggota Satpol PP untuk tetap tegas dan profesional dalam bertugas, namun tetap bersikap humanis dan menghindari sikap arogan,” pesan Bupati.
Lebih lanjut dikatakan, selama ini Satpol PP dan Damkar Purworejo telah ikut berkontribusi dan berperan aktif dalam menegakkan peraturan daerah termasuk dalam usaha memutus rantai pandemi Covid-19 di Kabupaten Purworejo.
“Aksi nyata Satpol PP dan Damkar Purworejo bisa kita lihat saat penyemprotan desinfektan, sosialisasi mengenai perda-perda, dan memberikan edukasi kepada masyarakat. Apalagi dalam masa pandemi ini kita memang perlu dukungan banyak pihak untuk saling gotong royong,” tegasnya.
Sebanyak 2.081 botol minuman keras berbagai merek itu merupakan hasil sitaan selama tahun 2020. Meliputi jenis vodka 644 botol, ciu 757 botol, anggur merah 143 botol, bir bintang 7 botol, fros 25 botol, mansion 505 botol. (Nas)